Menu
Perbankan
    Finansial
      Asuransi
        Multifinance
          Fintech
            Video
              Indeks
                About Us
                  Social Media

                  Raih Penghargaan Internasional, Ini Strategi BRI Tingkatkan Bisnis Treasury di 2023

                  Raih Penghargaan Internasional, Ini Strategi BRI Tingkatkan Bisnis Treasury di 2023 Kredit Foto: BRI
                  WE Finance, Jakarta -

                  PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali mendapat pengakuan di dunia internasional melalui bisnis treasury. Kali ini, BRI berhasil meraih dua penghargaan dalam ajang The Asset Triple A Treasurise Awards 2023, yakni Treasury Team of the Year untuk perbankan dan Best in Treasury and Working Capital-SMEs.

                  SEVP Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengatakan pencapaian tersebut tidak terlepas dari strategi utama perseroan melalui visi utama BRIvolution 2.0. Dalam hal ini, perseroan mengusung visi khusus Market Leading Bank in Treasury and Global Services with Sustainable and Meaningful Contribution to BRI Group hingga 2025.

                  “Penghargaan yang diterima ini menjadi pemicu bagi BRI untuk terus berinovasi dan mencatatkan kinerja terbaik. Kami fokus dalam penguatan infrastruktur, serta konsisten menumbuhkan market share di masing-masing lini bisnis, termasuk mendapatkan sumber pertumbuhan baru,” ujar Achmad dalam keterangan resmi, Senin (5/6).

                  Baca Juga: BSI Salurkan Pembiayaan Rumah Subsidi Senilai Rp 7,24 Triliun

                  Achmad menjelaskan terdapat tiga pilar bisnis fundamental treasury BRI, yakni Treasury Business, Investment Services dan International Business, yang termasuk di dalamnya Overseas Channel (UKLN) serta Bank Representative (BR).

                  "Pada tahun 2022 pangsa pasar bisnis treasury BRI terus meningkat, jika dirinci bisnis remittance memiliki pangsa pasar sebesar 30,7% naik dari posisi tahun 2021 sekitar 28,9%, sedangkan banknotes sebesar 22,73% atau naik dari 18,54% pada 2021, DPLK sebesar 16,35% naik dari 15,34% pada 2021," kata Achmad.

                  Selain itu, Foreign exchange pangsa pasar tahun lalu mencapai 11,08% naik dari 10,81% pada 2021. Terakhir adalah surat berharga (pasar sekunder) dengan pangsa pasar 9,7% pada 2022 lalu naik dari 8,2% pada 2021.

                  Tahun ini BRI telah menetapkan sejumlah strategi bisnis untuk menjaga kinerja treasury seperti customer driven products, di mana perusahaan melakukan pengembangan produk dan layanan untuk memenuhi kebutuhan nasabah termasuk dalam melakukan cross selling terhadap nasabah eksisting BRI.

                  "Kemudian berdasarkan customer base dengan meningkatkan penetrasi khususnya untuk segmen ritel melalui kolaborasi dengan regional office. Hal ini sejalan dengan fokus BRI pada 2023," ungkapnya.

                  Selanjutnya, memacu inovasi digitalisasi dan meningkatkan efisiensi serta produktivitas melalui transformasi proses bisnis. Sementara digitalisasi dilakukan, khususnya dalam menambah dan mempermudah akses layanan bagi nasabah.

                  Baca Juga: Mudah dan Praktis, Bayar Tiket Pertandingan Indonesia vs Argentina Bisa Pakai BRImo

                  Penulis: Wenti Ayu Apsari
                  Editor: Ferrika Lukmana Sari

                  Bagikan Artikel: