Menu
Perbankan
Finansial
Asuransi
Multifinance
Fintech
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wow! Transaksi SuperApp BRI Capai Rp 1.567 Triliun

Wow! Transaksi SuperApp BRI Capai Rp 1.567 Triliun Kredit Foto: Sufri Yuliardi
WE Finance, Jakarta -

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) berhasil mencatatkan volume transaksi pada aplikasi super (SuperApp) BRImo mencapai Rp 1.567 triliun pada Agustus 2022. Nilai itu meningkat 117% secara tahunan (yoy). 

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan, pertumbuhan transaksi tersebut diikuti dengan kenaikan jumlah pengguna yang saat ini sudah mencapai 20 juta.

"Layanan digital banking terus dikembangkan untuk memberikan kemudahan kepada nasabah salah satu layanan unggulan digital banking kami yaitu BRImo," kata Sunarso dalam acara Public Expose Live 2022, pada Rabu (14/9).

Secara peforma, BRImo juga catatkan hasil yang baik dengan mendapatkan rating tinggi dari App Store dan Google Play Store. Dengan hasil tersebut, bisa dibilang aplikasi BRImo dapat diakses dengan cepat, mudah, andal dan aman.

Baca Juga: BRI Optimistis Cetak Laba Rp 40 Triliun Pada Tahun Ini

Adapun hingga semester I 2022, aplikasi BRImo memiliki lebih dari 1.000 fitur yang dapat terhubung dengan berbagai platform, seperti agregator maupun dealer. Keduanya dapat dimanfaatkan nasabah untuk bertransaksi.

"BRI optimis akan mampu untuk terus create value dan memberikan return yang optimal kepada pemegang saham," terangnya. 

Dalam 3 - 4 tahun ke depan, ia mengatakan perusahaan memiliki potensi untuk membagikan dividen payout ratio lebih tinggi dari kondisi normal. Misalnya saja, pada 2022 BRI telah membayarkan 85i net profit tahun 2021 sebagai dividen. 

Penulis: Achmad Ghifari Firdaus
Editor: Ferrika Lukmana Sari

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: