Menu
Perbankan
Finansial
Asuransi
Multifinance
Fintech
Video
Indeks
About Us
Social Media

Lewat Ajang Formula E, Allianz Indonesia Dukung Mobilitas Ramah Lingkungan

Lewat Ajang Formula E, Allianz Indonesia Dukung Mobilitas Ramah Lingkungan Kredit Foto: Siaran Pers/Allianz Life Indonesia
WE Finance, Jakarta -

Allianz Indonesia terus berkomitmen mendukung acara Formula E sebagai bentuk kepedulian untuk masa depan yang berkelanjutan dan mobilitas ramah lingkungan dengan konsumsi karbon emisi rendah.

Country Manager dan Direktur Utama Allianz Life Indonesia, Alexander Grenz mengatakan sejak 2017 Allianz telah menjadi partner untuk ABB FIA Formula E World Championship dan ini merupakan tahun kedua Formula E dilaksanakan di Jakarta.

"Sebagai salah satu perusahaan penyedia asuransi kendaraan kelas dunia, Allianz senantiasa menjadi mitra terdepan dalam solusi asuransi dan layanan inovatif seputar mobilitas bagi nasabah," ujar Alexander dalam keterangan resmi, Senin (5/6).

Menurutnya, kemitraan ini menjadi sebuah peluang bagi Allianz untuk menciptakan cara inovatif serta menginspirasi dan berinteraksi dengan penggemar Formula E hingga memberikan yang #TerbaikBagiBumi.

“Di Allianz, kami memiliki misi melindungi masa depan nasabah melalui solusi asuransi yang relevan dan komprehensif. Keberlanjutan juga merupakan komponen kunci dari DNA perusahaan, dan kami merasa bangga terafiliasi dengan Formula E," kata dia.

Alexander mengungkapkan, bahwa Formula E merupakan olahraga pertama di dunia yang mengusung karbon nol bersih dan sebuah organisasi yang mendukung kepedulian terhadap lingkungan serta kemajuan sosial.

“Saya juga berharap semua tim dan para pembalap menikmati pengalaman race yang aman dan seru di Jakarta E-Prix dan masyarakat mendapatkan pengalaman menyenangkan di Allianz Fan Village akhir pekan ini,” ungkapnya.

Baca Juga: Pertahankan Kepemilikan Saham, KB Kookmin Korsel Suntikan Dana Rp 8,02 Triliun ke KB Bukopin

Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia, Sunadi menjelaskan dengan Perpres No. 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai, diharapkan makin banyak penggunaan kendaraan listrik oleh masyarakat di tahun ini.

Adapun perkembangan jumlah kepemilikan dan manufaktur industri kendaraan bermotor listrik juga terlihat semakin meningkat. Berdasarkan data Kementerian Perhubungan menunjukkan jumlah pengguna kendaraan listrik di Indonesia per Maret 2023 sebanyak 56.988 unit.

Angka itu mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2022 lalu, yakni sebanyak 15.437 pengguna. Sementara Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia (Aismoli) mencatat saat ini terdapat 52 Agen Pemegang Merek (APM) sepeda motor listrik.

Oleh karena itu, pengembangan ekosistem kendaraan listrik sangat mendukung program percepatan pemanfaatan kendaraan listrik dari pemerintah untuk mengurangi polusi udara atau emisi karbon di sektor transportasi.

“Melihat minat dan kebutuhan masyarakat kian berkembang, kami menyambut baik meningkatnya penggunaan kendaraan listrik. Kami berkomitmen menyediakan proteksi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat," tambahnya.

Sunadi menyampaikan, ke depan Allianz akan mengembangkan perlindungan kendaraan listrik dari produk yang ada dan melengkapi tambahan proteksi yang disesuaikan dengan perubahan komponen kendaraan listrik.

"Kami juga selalu mengikuti perkembangan panduan terkait proteksi kendaraan listrik yang sedang disusun oleh asosiasi bekerja sama dengan regulator,” tutup Sunadi.

Baca Juga: Raih Dana Rights Issue Rp 11,99 Triliun, KB Bukopin Siap Ekspansi Kredit Korporasi dan Tingkatkan Kualitas Aset

Penulis: Wenti Ayu Apsari
Editor: Ferrika Lukmana Sari

Bagikan Artikel: