Menu
Perbankan
Finansial
Asuransi
Multifinance
Fintech
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank DKI Ekspansi ke Lampung, Buka 2 Kantor Cabang Sekaligus

Bank DKI Ekspansi ke Lampung, Buka 2 Kantor Cabang Sekaligus Kredit Foto: Bank DKI
WE Finance, Jakarta -

Bank DKI resmi membuka dua kantor cabang syariah Bandar Lampung di Lampung pada Kamis (12/1). Kehadiran cabang baru tersebut diharapkan dapat memperluas akses keuangan bagi masyarakat Lampung. 

Peresmian tersebut dihadiri oleh Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Lampung, Bambang Hermanto, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemerintah Kota Bandar Lampung Khaidarmansyah, Direktur Teknologi dan Operasional Bank DKI, Amirul Wicaksono, serta Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Lampung, Budiyono.

Amirul berharap kantor cabang tersebut dapat memperkuat sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam rangka percepatan pertumbuhan perekonomian masyarakat di daerah Lampung.

Saat ini Bank DKI juga telah menerapkan program Dual Banking Leverage Model (DBLM) sehingga seluruh pilihan produk dan layanan syariah dapat dilakukan nasabah di seluruh kantor cabang Bank DKI. 

"Layanan seperti pembukaan rekening tabungan, giro, deposito, bahkan pembiayaan seperti KUR, pembiayaan investasi, modal kerja, ritel dan mikro, serta Konsumer iB, dapat dilakukan di seluruh kantor cabang Bank DKI," ujar Amirul melalui keterangan tertulis, dikutip Senin (16/1).

Baca Juga: Perkuat Permodalan, Bank of India Akan Serap Rights Issue BSWD Senilai Rp 1,3 Triliun

Selain itu, Amirul juga menyampaikan bahwa perusahaan terus mendorong inovasi layanan perbankan digital dengan menghadirkan super apps New JakOne Mobile dengan tampilan yang lebih menarik dan ramah terhadap pengguna. 

"Aplikasi ini memiliki fitur yang semakin lengkap, seperti membuka rekening dan deposito secara online tanpa harus datang ke kantor cabang, transaksi QRIS, pembayaran bermacam tagihan dan belanja online," terangnya. 

Kemudian top up uang elektronik, bersedekah dan berdonasi, serta layanan mobile cash tarik tunai tanpa kartu di ATM Bank DKI maupun ATM Bank lain yang telah bekerja sama, seperti ATM BCA, ATM BNI dan CIMB Niaga berlogo PRIMA,” jelas Amirul.

Adapun lokasi Kantor Cabang di wilayah Lampung yang baru dibuka berada pada alamat berikut:

1. Kantor Cabang Lampung, di jalan Raden Intan No. 57 E, Kelurahan Enggal, Kecamatan Tanjung Karang Pusat, Bandar Lampung

2. Kantor Cabang Syariah Lampung, di Jalan Pangeran Antasari No. 71, Kelurahan Tanjung Baru, Kecamatan Kedamaian, Bandar Lampung.

Baca Juga: Ekspansi Bisnis, Bank DKI Buka Kantor Cabang Syariah di Sidoarjo

Penulis: Alfi Salima Puteri
Editor: Ferrika Lukmana Sari

Bagikan Artikel: